Data terstruktur pemecah soal matematika (MathSolver)

Untuk membantu siswa, pengajar, dan siapa pun yang memiliki soal matematika, Anda dapat menggunakan data terstruktur untuk menentukan jenis soal matematika dan menautkan ke panduan langkah demi langkah untuk soal matematika tertentu. Berikut contoh tampilan pemecah soal matematika di hasil Google Penelusuran (tampilan ini dapat berubah):

Contoh hasil kaya pemecah soal matematika

Cara menambahkan data terstruktur

Data terstruktur adalah format terstandarisasi untuk memberikan informasi tentang suatu halaman dan mengelompokkan konten halaman tersebut. Jika Anda baru mengenal data terstruktur, Anda dapat mempelajari lebih lanjut cara kerja data terstruktur.

Berikut adalah ringkasan tentang cara membuat, menguji, dan merilis data terstruktur.

  1. Tambahkan properti wajib. Berdasarkan format yang Anda gunakan, pelajari tempat menyisipkan data terstruktur di halaman.
  2. Ikuti pedoman.
  3. Validasi kode Anda menggunakan Pengujian Hasil Kaya dan perbaiki setiap error kritis. Pertimbangkan juga untuk memperbaiki masalah non-kritis yang mungkin ditandai di alat tersebut, karena tindakan ini dapat membantu meningkatkan kualitas data terstruktur Anda (tetapi hal ini tidak diperlukan agar memenuhi syarat untuk hasil kaya).
  4. Deploy beberapa halaman yang menyertakan data terstruktur dan gunakan Alat Inspeksi URL untuk menguji cara Google melihat halaman tersebut. Pastikan halaman Anda dapat diakses oleh Google dan tidak diblokir oleh file robots.txt, tag noindex, atau persyaratan login. Jika halaman tidak bermasalah, Anda dapat meminta Google meng-crawl ulang URL tersebut.
  5. Agar Google tetap mengetahui setiap perubahan pada masa mendatang, sebaiknya kirimkan peta situs. Anda dapat mengotomatiskan proses ini dengan Search Console Sitemap API.

Contoh

Satu tindakan penyelesaian

Berikut contoh halaman beranda pemecah soal matematika dengan satu tindakan penyelesaian yang dapat menyelesaikan persamaan polinomial serta soal turunannya, dan tersedia dalam bahasa Inggris dan Spanyol.


<html>
<head>
<title>An awesome math solver</title>
</head>
<body>
<script type="application/ld+json">
[
  {
    "@context": "https://schema.org",
    "@type": ["MathSolver", "LearningResource"],
    "name": "An awesome math solver",
    "url": "https://www.mathdomain.com/",
    "usageInfo": "https://www.mathdomain.com/privacy",
    "inLanguage": "en",
    "potentialAction": [{
      "@type": "SolveMathAction",
      "target": "https://mathdomain.com/solve?q={math_expression_string}",
      "mathExpression-input": "required name=math_expression_string",
      "eduQuestionType": ["Polynomial Equation","Derivative"]
     }],
    "learningResourceType": "Math solver"
  },
  {
    "@context": "https://schema.org",
    "@type": ["MathSolver", "LearningResource"],
    "name": "Un solucionador de matemáticas increíble",
    "url": "https://es.mathdomain.com/",
    "usageInfo": "https://es.mathdomain.com/privacy",
    "inLanguage": "es",
    "potentialAction": [{
      "@type": "SolveMathAction",
      "target": "https://es.mathdomain.com/solve?q={math_expression_string}",
      "mathExpression-input": "required name=math_expression_string",
      "eduQuestionType": ["Polynomial Equation","Derivative"]
     }],
    "learningResourceType": "Math solver"
  }
]
</script>
</body>
</html>

Dua tindakan penyelesaian

Berikut contoh halaman beranda pemecah soal matematika yang memiliki dua link: satu link dapat menyelesaikan persamaan polinomial dan link lainnya dapat menyelesaikan persamaan trigonometri. Halaman ini hanya tersedia dalam bahasa Inggris.


<html>
<head>
<title>An awesome math solver</title>
</head>
<body>
<script type="application/ld+json">
{
  "@context": "https://schema.org",
  "@type": ["MathSolver", "LearningResource"],
  "name": "An awesome math solver",
  "url": "https://www.mathdomain.com/",
  "usageInfo": "https://www.mathdomain.com/privacy",
  "inLanguage": "en",
  "potentialAction": [{
     "@type": "SolveMathAction",
     "target": "https://mathdomain.com/solve?q={math_expression_string}",
     "mathExpression-input": "required name=math_expression_string",
     "eduQuestionType": "Polynomial Equation"
   },
   {
     "@type": "SolveMathAction",
     "target": "https://mathdomain.com/trig?q={math_expression_string}",
     "mathExpression-input": "required name=math_expression_string",
     "eduQuestionType": "Trigonometric Equation"
   }],
  "learningResourceType": "Math solver"
}
</script>
</body>
</html>

Panduan

Agar halaman Anda memenuhi syarat untuk ditampilkan di hasil kaya pemecah soal matematika, ikuti panduan berikut:

Pedoman Teknis

  • Tambahkan data terstruktur MathSolver ke halaman beranda situs Anda.
  • Pastikan Googlebot dapat meng-crawl situs Anda secara efisien.
  • Jika Anda memiliki beberapa salinan identik dari pemecah soal matematika yang sama yang dihosting di URL yang berbeda, gunakan URL kanonis pada setiap salinan halaman tersebut.
  • Kami tidak mengizinkan pemecah soal matematika yang sepenuhnya tersembunyi di balik akses login atau penghalang konten berbayar. Setelah pengguna membuka situs Anda dari fitur di Google, solusi dan panduan langkah demi langkah untuk soal awal pengguna tersebut harus dapat mereka akses. Konten tambahan dapat disembunyikan di balik akses login atau penghalang konten berbayar.

Pedoman konten

Kami membuat pedoman konten Pemecah Soal Matematika ini untuk memastikan bahwa pengguna kami dapat mengakses materi pembelajaran yang relevan. Jika kami menemukan konten yang melanggar kebijakan ini, kami akan mengambil tindakan yang sesuai, yang mungkin termasuk mengambil tindakan manual dan menghapus halaman Anda agar tidak muncul dalam pengalaman pemecah soal matematika di Google.

  • Kami tidak mengizinkan konten promosi yang disamarkan sebagai pemecah soal matematika, seperti yang diposting oleh pihak ketiga (misalnya program afiliasi).
  • Anda bertanggung jawab atas keakuratan dan kualitas pemecah soal matematika Anda melalui fitur ini. Jika data tertentu milik Anda dinyatakan sebagai data yang tidak akurat berdasarkan proses peninjauan kualitas kami, pemecah soal Anda dapat dihapus dari fitur ini sampai Anda mengatasi masalahnya, bergantung pada tingkat keparahan. Ini berlaku untuk:
    • Keakuratan jenis soal yang dapat diselesaikan oleh pemecah soal Anda.
    • Keakuratan solusi soal matematika yang menurut Anda dapat diselesaikan oleh pemecah soal.

Definisi jenis data terstruktur

Anda harus menyertakan properti wajib agar konten Anda memenuhi syarat untuk ditampilkan sebagai hasil kaya. Anda juga dapat menyertakan properti yang direkomendasikan untuk menambahkan informasi lainnya ke data terstruktur, yang dapat memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik.

MathSolver

MathSolver adalah alat yang membantu siswa, pengajar, dan siapa pun yang memiliki soal matematika dengan memberikan solusi langkah demi langkah. Gunakan data terstruktur MathSolver di halaman beranda situs Anda.

Definisi lengkap MathSolver tersedia di schema.org/MathSolver.

Properti yang didukung Google adalah sebagai berikut:

Properti wajib
potentialAction

SolveMathAction

Tindakan yang menghasilkan penjelasan matematis (misalnya grafik atau solusi langkah demi langkah) dari suatu ekspresi matematika.

{
"@type": "MathSolver",
"potentialAction": [{
  "@type": "SolveMathAction",
  "target": "https://mathdomain.com/solve?q={math_expression_string}",
  "mathExpression-input": "required name=math_expression_string",
  "eduQuestionType": "Polynomial Equation"
  }]
}
potentialAction.mathExpression-input

Text

Placeholder untuk ekspresi matematika (misalnya: x^2-3x=0) yang dikirim oleh Google ke situs Anda. Selanjutnya, Anda dapat "menyelesaikan" ekspresi matematika, yang mungkin melibatkan penyederhanaan, pengubahan, atau penyelesaian variabel tertentu. String ini dapat berupa banyak format (misalnya: LaTeX, Ascii-Math, atau ekspresi matematika yang dapat Anda tulis dengan keyboard).

Untuk beberapa jenis soal, math_expression_string menunjukkan jenis masalah dan parameter jenis masalah. Berikut beberapa contoh jenis soal yang lebih rumit agar Anda dapat mengantisipasi dan menguraikannya dengan benar.

Derivatif

Google akan mengirimkan math_expression_string dalam salah satu format berikut:

  • (math_expression)'
  • d/dvariable math_expression

Examples:

  • (x^2+x)'
  • d/dx (x^2+x)
  • d/dy y^2+y

Integrals

Google will send a math_expression_string in one of two forms:

  • \int math_expression
  • \int_{from}^{to} math_expression

Contoh:

  • \int x^2+x
  • \int_{0}^{2} x^2+x

Batas

Google akan mengirimkan math_expression_string dalam salah satu format berikut:

  • \lim math_expression
  • \lim_{variable\rightarrowvalue} math_expression

Contoh:

  • \lim_{x\rightarrow0} sin(x)/x
  • \lim_{y\rightarrow\infty} sin(y)/y
  • \lim sin(x)/x
url

URL

URL MathSolver.

usageInfo

URL

Kebijakan privasi untuk situs penyelesaian soal matematika Anda.

{
  "@type": "MathSolver",
  "usageInfo": "https://www.mathdomain.com/privacy"
}
potentialAction.target

EntryPoint

Halaman tujuan target URL untuk suatu tindakan. Properti potentialAction.target menerima string untuk mewakili ekspresi matematika yang dipecahkan oleh suatu tindakan.

{
"@type": "MathSolver",
"potentialAction": [{
  "@type": "SolveMathAction",
  "target": "https://mathdomain.com/solve?q={math_expression_string}"
  }]
}
Properti yang direkomendasikan
inLanguage

Text

Bahasa yang didukung oleh situs pemecahan soal matematika Anda. Lihat tabel ini untuk mengetahui daftar bahasa yang tersedia.

{
  "@type": "MathSolver",
  "inLanguage": "es"
}
assesses

Daftar Definisi Jenis Soal berjenis Text

Jenis soal yang dipecahkan dengan HowTo. Gunakan properti assesses jika Anda menggunakan markup HowTo selain markup MathSolver.

{
  "@type": "MathSolver",
  "assesses": "Polynomial Equation"
}
potentialAction.eduQuestionType

Daftar Definisi Jenis Soal berjenis Text

Jenis soal yang dapat dipecahkan oleh properti potentialAction.target.

{
  "@type": "SolveMathAction",
  "eduQuestionType": "Polynomial Equation"
}

LearningResource

LearningResource menunjukkan bahwa subjek markup merupakan referensi yang membantu siswa, pengajar, dan siapa pun dalam pembelajaran pendidikan. Gunakan LearningResource di halaman beranda situs Anda.

Definisi lengkap LearningResource tersedia di schema.org/LearningResource.

Properti yang didukung Google adalah sebagai berikut:

Properti wajib
learningResourceType

Text

Jenis referensi pembelajaran ini. Gunakan nilai tetap ini: Math Solver.

{
  "@type": ["MathSolver", "LearningResource"],
  "learningResourceType": "Math Solver"
}

Definisi Jenis Soal

Gunakan daftar jenis soal berikut sebagai eduQuestionType untuk MathSolver.potentialAction atau untuk kolom assesses pada MathSolver jika MathSolver menyertai HowTo yang memberikan panduan untuk soal matematika tertentu.

Tabel berikut menunjukkan beberapa contoh jenis soal yang dapat Anda beri anotasi:

Contoh jenis soal (ini bukan daftar yang lengkap)
Absolute Value Equation

Persamaan nilai mutlak. Misalnya: |x - 5| = 9

Algebra

Jenis soal umum yang dapat menjadi bagian dari jenis soal lainnya. Misalnya: persamaan polinomial, persamaan eksponensial, dan ekspresi radikal.

Arc Length

Soal panjang busur. Misalnya: Tentukan panjang dari x = 4 (3 + y)^2, 1 < y < 4.

Arithmetic

Soal aritmetika. Misalnya: Temukan hasil penjumlahan dari 5 + 7.

Biquadratic Equation

Persamaan kuadrat ganda. Misalnya: x^4 - x^2 - 2 = 0.

Calculus

Jenis soal umum yang dapat menjadi bagian dari jenis soal lainnya. Misalnya: integral, turunan, dan persamaan diferensial.

Characteristic Polynomial

Temukan polinomial karakteristik dari {{1,2,5}, {3,-1,1}, {1,2,3}}.

Circle

Soal terkait lingkaran. Misalnya: Temukan jari-jari dari x^2 + y^2 = 3.

Derivative

Turunan dari 5x^4 + 2x^3 + 4x - 2.

Differential Equation

Soal persamaan diferensial. Misalnya: y+dy/dx=5x.

Distance

Soal jarak. Misalnya: Temukan jarak antara (6,-1) dan (-3,2).

Eigenvalue

Soal nilai eigen. Misalnya: Temukan nilai eigen untuk matriks [[-6, 3], [4, 5]].

Eigenvector

Soal vektor eigen. Misalnya: Temukan vektor eigen untuk matriks [[-6, 3], [4, 5]] dengan nilai eigen [-7, 6].

Ellipse

Soal elips. Misalnya: Temukan titik potong sumbu x dan y dari 9x^2 + 4y^2 = 36.

Exponential Equation

Persamaan eksponensial. Misalnya: 7^x = 9.

Function

Penyederhanaan polinomial. Misalnya: (x-5)^2 * (x+5)^2.

Function Composition

f(g(x)) jika f(x)=x^2-2x, g(x)=2x-2

Geometry

Jenis soal umum yang dapat menjadi bagian dari jenis soal lainnya. Misalnya: lingkaran, elips, parabola, kemiringan.

Hyperbola

Soal hiperbola. Misalnya: Temukan titik potong sumbu x dari (x^2)/4 - (y^2)/5 = 1.

Inflection Point

Temukan titik belok dari f(x) = 1/2x^4 + x^3 - 6x^2.

Integral

Integral dari sqrt(x^2 - y^2).

Intercept

Soal titik potong garis. Misalnya: Temukan titik potong sumbu x dari garis y = 10x - 5.

Limit

Soal batas. Misalnya: Temukan batas x saat x mendekati 1 untuk (x^2-1)/(x-1).

Line Equation

Soal persamaan garis. Misalnya: Temukan persamaan garis dengan koordinat (-7,-4) dan (-2,-6).

Linear Algebra

Jenis soal umum yang dapat menjadi bagian dari jenis soal lainnya. Misalnya: matriks dan polinomial karakteristik.

Linear Equation

Persamaan linear. Misalnya: 4x - 3 = 2x + 9.

Linear Inequality

Pertidaksamaan linear. Misalnya: 5x - 6 > 3x - 8.

Logarithmic Equation

Persamaan logaritma. Misalnya: log(x) = log(100).

Logarithmic Inequality

Pertidaksamaan logaritma. Misalnya: log(x) > log(100).

Matrix

Reduksi baris {{1,2,5}, {3,-1,1}, {1,2,3}}.

Midpoint

Soal titik tengah. Misalnya: temukan titik tengah antara (-3,7) dan (5,-2).

Parabola

Soal parabola. Misalnya: Temukan sudut dari y2 - 4x - 4y = 0.

Parallel

Soal garis sejajar. Misalnya: Apakah dua garis ini sejajar (y = 10x + 5, y = 20x + 10)?

Perpendicular

Soal tegak lurus. Misalnya: Apakah dua garis ini saling tegak lurus (y = 10x + 5, y = 20x + 10)?

Polynomial Equation

Persamaan polinomial. Misalnya: x^5 - 3x = 0.

Polynomial Expression

Ekspresi polinomial. Misalnya: (x - 5)^4 * (x + 5)^2.

Polynomial Inequality

Pertidaksamaan polinomial. Misalnya: x^4 - x^2 - 6 > x^3 - 3x^2.

Quadratic Equation

Persamaan kuadrat. Misalnya: x^2 - 3x - 4 = 0.

Quadratic Expression

Ekspresi kuadrat. Misalnya: x^2 - 3x - 2.

Quadratic Inequality

Pertidaksamaan kuadrat. Misalnya: x^2 - x - 6 > x^2 - 3x.

Radical Equation

Persamaan radikal. Misalnya: sqrt(x) - x = 0.

Radical Inequality

Pertidaksamaan radikal. Misalnya: sqrt(x) - x > 0.

Rational Equation

Persamaan rasional. Misalnya: 5/(x - 3) = 2/(x - 1).

Rational Expression

Ekspresi rasional. Misalnya: 1/(x^3 + 4x^2 + 5x + 2).

Rational Inequality

Pertidaksamaan rasional. Misalnya: 5/(x - 3) > 2/(x - 1).

Slope

Soal kemiringan. Misalnya: Temukan kemiringan dari y = 10x + 5.

Statistics

Soal statistik. Misalnya: Temukan mean dari himpunan angka (3, 8, 2, 10).

System of Equations

Soal sistem persamaan. Misalnya: Selesaikan persamaan 2x + 5y = 16;3x - 5y = - 1.

Trigonometry

Selesaikan persamaan sin(t) + cos(t) = 1.