Januari 2022


Kilas balik tahun: Platform Google Workspace 2021

2021 adalah tahun besar bagi pencapaian Platform. Google Workspace berkembang menjadi lebih dari 3 miliar pengguna secara global, kami menjangkau lebih dari 5.300 aplikasi publik di Google Workspace Marketplace,dan kami telah menginstal lebih dari 4, 8 miliar aplikasi (naik dari 1 miliar pada tahun 2020). Kami juga sibuk menghadirkan inovasi Platform dan meningkatkan pengalaman developer untuk membantu membuat Google Workspace menjadi lebih mudah dan lebih cepat. Berikut adalah beberapa peningkatan utama yang dihadirkan Google Workspace Platform kepada komunitas developer.



Berita Developer


Cara membuat pelacak inspeksi fasilitas dengan AppSheet

Seri video AppSheet kami menyoroti ide aplikasi dan integrasi Google Workspace untuk kasus penggunaan umum, seperti pengelolaan inventaris, check in pengunjung, & banyak lagi. Dalam contoh terbaru ini, membuat aplikasi inspeksi fasilitas khusus untuk melacak audit dan mengotomatiskan pelaporan dapat dilakukan dengan cepat dan mudah dengan AppSheet, platform pengembangan tanpa kode dari Google. 



Tonton


Membuat Add-on Google Workspace dengan Node.js dan Cloud Run

Add-on Google Workspace adalah aplikasi kustom yang terintegrasi dengan aplikasi Google Workspace, seperti Gmail, Dokumen, Spreadsheet, dan Slide. Solusi ini memungkinkan developer membuat antarmuka pengguna kustom yang terintegrasi langsung ke Google Workspace. Di lab ini, Anda akan mempelajari cara membangun dan men-deploy add-on daftar tugas sederhana menggunakan Node.js, Cloud Run, dan Datastore.


Pelajari lebih lanjut



Sorotan Komunitas



Menggabungkan sheet dari beberapa sumber dan mengenkripsi kolom yang dipilih

Postingan komunitas ini berasal dari Desktop Liberation oleh @brucemcpherson. Pelajari cara agar kolom tertentu hanya dapat dilihat oleh orang dengan kredensial yang benar, tanpa perlu repot membuat berbagai versi sheet ringkasan untuk grup yang berbeda. 



Memublikasikan Add-on Google Workspace ke Marketplace

Dalam episode Totally Unscripted ini, Elena Kingbo, Program Manager di Tim Platform Google Workspace, menjelaskan proses publikasi Add-on Google Workspace beserta saran dan tips untuk memverifikasi add-on Anda.




Perkenalkan Martin Hawksey, Google Cloud Champion Innovator, Google Workspace @mhawksey

Martin tinggal di Skotlandia, Inggris Raya dan membuat acara Totally Unscripted dan mengelola blog Apps Script Pulse. Dalam video ini, Martin menjelaskan mengapa Google Apps Script adalah alat yang hebat untuk mengeksplorasi ide-ide baru bagi programmer pemula maupun yang sudah berpengalaman. 




Sorotan Solusi


Swit

Swit menyediakan fitur atribusi alur kerja yang lancar dengan chat dan tugas di satu tempat yang praktis. Alternatif yang efektif untuk koleksi alat yang memiliki banyak fungsi.




Folgo untuk Google Drive

Salin seluruh struktur folder, transfer kepemilikan subfolder dan file, cantumkan file Google Drive Anda di Google Spreadsheet, dan impor semua metadata Anda dalam laporan Data Studio.